Berita Terkini

Pusat Pelayanan Informasi dan Dokumentasi (PPID) KPU Kabupaten Sigi menerima dan melayani Permohonan Data Autentifikasi dari Partai NasDem kabupaten Sigi

Sigi, kab-sigi.kpu.go.id- TemanPemilih, Pusat Pelayanan Informasi dan Dokumentasi (PPID) KPU Kabupaten Sigi menerima dan melayani Permohonan Data Autentifikasi dari Partai NasDem kabupaten Sigi, Senin (28/08/2023).

Marcelo Repli adalah perwakilan dari Partai NasDem Kabupaten Sigi, beliau ingin mendapatkan Informasi mengenai Hasil Penetapan Perolehan kursi dan suara sah Partai NasDem pada Pemilihan Umum Legislatif tahun 2019.

PPID KPU Kabupaten Sigi selalu mengedepankan pelayanan optimal terhadap publik. Pada kesempatan ini, pemohon Informasi langsung dilayani oleh petugas PPID sesuai SOP yang berlaku. Petugas  PPID yang sedang bertugas menyiapkan Informasi yang di butuhkan untuk selanjutnya di serahkan kepada pemohon informasi.

Bagi masyarakat yang membutuhkan informasi dapat mendatangi KPU Kabupaten Sigi dengan mengisi formulir permohonan informasi atau kunjungi website e-PPID KPU kabupaten Sigi

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 77 kali